Surabaya – Komunitas pencinta motor Matic di Surabaya kembali menggelar acara sosial yang mengusung semangat kebersamaan dan kepedulian.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang berkumpul, tetapi juga sebagai wujud nyata dari tanggung jawab sosial yang mereka miliki, terutama mendirikan Posko lebaran di tambak bayan no 15 Cafe Santuy guna membantu para pemudik supaya lancar dalam perjalanannya.(23/3/2025)
Acara ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa solidaritas dan kepedulian terhadap sesama dapat diwujudkan melalui berbagai bentuk kegiatan, termasuk kegiatan sosial selama bulan Ramadhan.
Dengan adanya acara ini, komunitas Matic Surabaya terdiri dari Noisy style, Team netral surabaya, Aerox style surabaya berharap dapat mempererat tali silaturahmi antara para anggota serta memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar, terutama bagi para pemudik dan pembagian takjil.
Menurut Yoga ketua Komunitas motor matic , ia mengungkapkan rasa apresiasi yang mendalam terhadap semangat kebersamaan yang ditunjukkan oleh komunitas Matic Surabaya dalam acara tersebut.
Ia menyatakan bahwa acara ini tidak hanya sebagai momen untuk saling bertemu antar anggota komunitas, tetapi juga mencerminkan kepedulian sosial yang tinggi terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan.
Setibanya di lokasi, kegiatan dilanjutkan dengan aksi Pembagian takjil bagi para pengguna jalan, di mana para bikers memberikan bantuan berupa paket takjil untuk buka puasa.
Salah satu momen paling dinantikan dalam acara ini adalah buka puasa bersama. Seluruh peserta, yang terdiri dari anggota komunitas Matic Surabaya, berkumpul dalam suasana penuh kebersamaan.
(Bdrus)
dibaca
Posting Komentar